Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia

Selasa, 22 Januari 2019 - 06:46 WIB
Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia
Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia
A A A
SALAH satu kasus hukum yang banyak menguras uang dalam gugatan penyelesaiannya adalah kasus perceraian. Berikut sejumlah kasus perceraian termahal yang pernah terjadi.

1. Alec Wildenstein dan Jocelyn Wildenstein (1999)
Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia


Nilai penyelesaian kasus USD3,8 miliar
Perceraian paling terkenal terjadi pada tahun 1999, ketika pengusaha Amerika Prancis Alec Wildenstein menceraikan istrinya yang berusia 21 tahun, Jocelyn Wildenstein.

Proses perceraian tersebut memberikan Jocelyn uang sebesar USD2,5 miliar dan USD100 juta untuk masing-masing orang selama 13 tahun ke depan. Seperti yang diwartakan People, jumlah tebusan kasus perceraian ini mencapai USD3,8 miliar.

2. Bernie Ecclestone dan Slavica Radić (2009)
Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia
Nilai penyelesaian kasus USD1,2 miliarEksekutif Formula One (F1) Bernie Ecclestone, salah satu orang terkaya di Inggris, menceraikan model Kroasia Slavica Radic pada 2009. Perceraian mereka diperkirakan menelan biaya USD1,2 miliar. Walaupun rinciannya tidak sepenuhnya jelas, tampaknya Radic yang membayar ganti rugi tersebut kepada Ecclestone.

3. Steve dan Elaine Wynn (2010)
Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia


Nilai penyelesaian kasus USD1 miliar
Pengusaha kasino di Las Vegas, Steve, dan Elaine Wynn menikah tidak hanya sekali tapi dua kali. Pernikahan pertama mereka berlangsung dari tahun 1963-1986 dan yang kedua dari tahun 1991-2005.

Perceraian kedua mereka disinyalir merupakan salah satu perceraian paling mahal sepanjang masa. Meski rinciannya tidak jelas, penyelesaian kasus perceraian itu diperkirakan mencapai USD1 miliar.

4. Harold Hamm dan Sue Ann Arnall (2012)
Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia


Nilai penyelesaian kasus USD975 juta
Proses perceraian pahit antara pengusaha minyak Harold Hamm dan istrinya Sue Ann Arnall berakhir dengan Hamm yang menulis cek senilai USD974,8 juta. Arnall tidak segera mencairkan cek tersebut karena berharap mendapatkan yang lebih besar. Namun akhirnya ia menerimanya pada tahun 2015.

5. Adnan Khashoggi dan Soraya Khashoggi (1980)
Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia
Nilai penyelesaian kasus USD874 jutaPada 1961, agen senjata Arab Saudi Adnan Khashoggi menikahi seorang wanita Inggris berusia 20 tahun bernama Sandra Daly. Ia yang masuk Islam dan mengganti namanya menjadi Soraya.

Menurut Time, pada puncak kekayaan mereka, pasangan tersebut memiliki 17 rumah, tiga pesawat, dan tiga kapal pesiar. Sayangnya mereka bercerai pada 1974 dan penyelesaian konfliknya mencapai rekor sebesar USD874 juta atau setara dengan lebih dari USD2 miliar hari ini.

7. Craig McCaw dan Wendy McCaw (1997)
Kasus Perceraian Termahal Orang-orang Tajir Dunia
Nilai penyelesaian kasus USD460 jutaMenurut Forbes, perintis industri ponsel Craig McCaw dan pemilik penerbitan surat kabar Wendy McCaw resmi bercerai secara damai pada 1997. Perceraian mereka memakan biaya lebih dari USD460 juta saham Nextel. (Wahyono)
Sumber: business insider
(poe)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4846 seconds (0.1#10.140)